UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Fakultas Adab dan Ilmu Budaya setiap tahun mengadakan Pekan Budaya yang diisi dengan kegiatan seminar dan lomba-lomba seperti lomba baca puisi, lomba hijab show dan lomba debat Ilmiah mahasiswa. UNISA Yogyakarta turut berpartisipasi dalam lomba debat ilmiah mahasiswa dengan team yang terdiri atas Rio Aditya Pratama mahasiswa Administrasi Publik, Nidia dan Baiq Farida Maulina mahasiswa Akuntansi.
Berdasarkan artikel yang diunggah oleh UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, lomba debat ilmiah beberapa universitas diantaranya Universitas Proklamasi 45 dan Universitas Gadjah Mada. Pada babak penyisihan, tim UIN Sunan Kalijaga (1) yang diwakili oleh Syaifuddin Sholeh Ts (FISHUM), Karina Isnaini (FITK), dan Nur Laili (FITK), berhadapan dengan Universitas Gadjah Mada dan UIN Sunan Kalijaga (Muda), dan hasilnya UIN Sunan Kalijaga (1) lolos menuju babak semifinal dan berhadapan dengan Universitas Proklamasi, dan hasilnya tim UIN Sunan Kalijaga (1) lolos ke babak final untuk berhadapan dengan Universitas Aisyiyah.
Team UNISA Yogyakarta meraih juara II dalam lomba debat ilmiah mahasiswa pada Pekan Budaya 2019 yang diselenggarakan oleh UIN Sunan Kalijaga.
Terus berprestasi bersama Prodi Administrasi Publik:)